JAKARTA – Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim melantik 61 pejabat administrator dan pengawas di lingkup Kota Administrasi Jakarta Utara. Prosesi pelantikan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) COVID-19 di Ruang Bahari, Kantor Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Selasa (31/8).
“Ada 61 orang yang dilantik hari ini terdiri dari 10 orang untuk jabatan administrator dan 51 orang untuk jabatan pengawas. Saya harap kepada para pejabat yang baru dilantik agar segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja yang baru. Namun, tugas dan tanggung jawab di tempat yang lama harus diselesaikan dan diserah terimakan,” jelas Ali.
Ia menegaskan, rotasi jabatan baik itu promosi ataupun mutasi merupakan hal yang biasa dan sebagai bentuk penyegaran di suatu organisasi. Pergantian jabatan merupakan kebutuhan organisasi dalam rangka dinamisasi manajemen yang baik, cepat, tepat, dan efektif.
“Para pejabat dituntut senantiasa untuk lebih siap, siaga, berdaya saing, transparan, dan akuntabel sehingga selain bekerja lebih profesional juga dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kemudian harus memastikan kembali kaitan visi, misi, program dan rencana kerja yang terkait dengan SKPD/UKPD masing-masing sehingga memunculkan program yang terencana dan terarah sesuai dengan tupoksi dan tanggung jawabnya,” ungkapnya.
Kepercayaan dan amanah yang diberikan oleh pimpinan untuk mengemban tugas baru menjadi tantangan dan harus dipertanggung jawabkan dengan sebaik-baiknya. “Alhamdulillah, saya diberi kepercayaan untuk menjadi Lurah Rawa Badak Utara. Ini adalah amanah dan bentuk pengabdian saya kepada masyarakat serta melanjutkan tugas-tugas yang sesuai dengan tupoksi sebagai Lurah. Dalam waktu dekat, kita akan bekerjasama dengan warga, pengurus RT/RW, kader dasawisma untuk meningkatkan capaian vaksinasi di wilayah Kelurahan Rawa Badak Utara,” terang Lurah Rawa Badak Utara, Nani yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Kelurahan Rorotan.
Sejumlah pejabat administrator dan pengawas yang baru dilantik diantaranya, Didit Mulyadi sebagai Camat Pademangan, Yuni Wijayanti sebagai Wakil Camat Koja, Ma’mun sebagai Wakil Camat Tanjung Priok. Kemudian Lurah Semper Barat, Maryono, Lurah Rawa Badak Utara, Nani, Lurah Pegangsaan Dua, Jogi Saputra Silitonga, Lurah Sungai Bambu, Suyono, Lurah Kamal Muara, Tahta Yujang, Lurah Sunter Jaya, Eka Persilian Yeluma, dan seterusnya.
(bih/gie)
Tinggalkan Balasan