BOGOR- Jalur Puncak Bogor, Jawa Barat, masih terjadi kepadatan lalu lintas pada Minggu, 3 Oktober 2021. Padahal, Kepolisian Resor Bogor sudah menerapkan sistem ganjil genap untuk bisa menghindari peningkatan volume kendaraan di Puncak, khususnya saat akhir pekan.
Dikutip dari Tempo.co Kapolres Bogor AKBP Harun mengatakan bahwa kemacetan di jalur Puncak ini disebabkan adanya peningkatan jumlah wisatawan, terlebih saat ini bertepatan dengan awal bulan. Selain itu, menurut Harun juga ada beberapa kendaraan yang mogok sehingga menyebabkan antrean kendaraan yang mengular.
“Ada bus dan kendaraan yang mogok juga tadi. Tapi sekarang lalu lintasnya sudah mulai kembali lancar. Sempat terjadi kepadatan, maka kami kombinasikan sistem satu arah menuju Jakarta saat pemberlakuan sistem ganjil genap,” kata Harun, dikutip dari Antara hari ini, Senin (4/10/2021).
Bahkan Polres Bogor harus memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem satu arah atau one way untuk mengurai kemacetan di jalur puncak. Sistem satu arah diberlakukan sejak pukul 11.30 WIB hingga 19.00 WIB.
Kemenhub sendiri saat ini masih melakukan kajian dan menerima sejumlah masukan dari stakeholder untuk penanganan kepadatan volume kendaraan jangka panjang di Jalur Puncak.
Tinggalkan Balasan