KABUPATEN TANGERANG – Yayasan Pondok Pesantren Al-Hasaniyah Mengadakan Acara Pelepasan dan Pemberkahan Santri Madrasah Tsanawiyah (MTS) dan Madrasah Aliyah (MA) Tahun Pelajaran 2017-2018,yang bertempat dihalaman sekolah, pada Minggu (13/5/2018).

Wisudawan tersebut untuk tingkat Madrasah Tsanawiyah (MTS) sebanyak 383 siswa-siswi,sedangkan untuk tingkat Madrasah Aliyah (MA) ada 213 wisudawan.

Menurut KH M Mansyur Hasan Ketua Pondok Pesantren Al-Hasaniyah memaparkan, Inti dari Pelepasan dan pemberkahan ini adalah kita lepas tetapi kita sambil berdoa,kegiatan ini normatif seperti biasa.

“Namun yang membedakannya dalam hal ini,sebelum dilepas mereka diadzankan terlebih dahulu dan didoakan oleh para kiyai agar mereka kelak mendapatkan keberkahan setelah lulus ini,” katanya.

Dikatakan KH M Mansyur Hasan bahwa seperti dalam tema “Tebarlah Gagasan Petiklah Perubahan dan Raihlah Impian dimasa Depan”.

“Jadi yang kita inginkan anak-anak kedepan itu punya inovatif dan punya gagasan dan jangan pesimis,” ujarnya.

KH M Mansyur Hasan menyampaikan, Janganlah pesimis. karna pesimis itu dapat meredam semangat cita-cita kita.

“saya menghimbau kepada wisudawan khususnya Madrasah Aliyah, Janganlah menjadi orang yang pesimis raihlah cita-citamu dan teruslah semangat untuk meraih impianmu. Jika kita semangat dan mempunyai kemauan tinggi, Insya Allah semua keinginan kita pasti akan terwujud,” paparnya.

Disampaikannya, bagi para wisudawan Madrasah Aliyah (MA) kerja itu bukan satu tujuan. tetapi jadikanlah pekerjaan itu sebagai suatu wasilah atau perantara untuk meraih cita-cita,

“karna dari bekerja itu mereka bisa kuliah.maka dari itu dibutuhkan pula semangat, optimis dan kerja keras. kelak mereka dapat meraih impian yang diinginkannya,” pintanya.

Diharapkannya bagi para wisudawan Ponpes Al-Hasaniyah tersebut mempunyai Cita-cita yang tinggi agar kelak mereka menjadi orang yang berguna bagi nusa, bangsa, negara dan agama. (Surta)